Mercedes-Benz Hentikan Masa Produksi ML63 AMG

Mercedes-Benz ML63 AMG

BERLIN, 05 Januari 2011 – Kabar mengejutkan lagi-lagi datang dari Jerman di awal tahun 2011 ini. Setelah BMW dan Audi yang menghentikan produksi BMW M5, M6 dan Audi RS6, kini giliran Mercedes-Benz yang melakukan hal yang sama. Pabrikan berlogo Three-Pointed Stars itu mengakhiri produksi Sport Utility Vehichle milik mereka ML63 AMG.

Meski kabar ini menyedihkan, namun sebenarnya tidak terlalu mengejutkan. Pasalnya, Mercedes-Benz sudah mempersiapkan ML-Class terbaru yang rencananya bakal dilansir tahun ini. Sama seperti model lainnya, Mercedes-AMG pasti akan menghadirkan versi performa dari varian tersebut.

ML 63 AMG pertama kali diperkenalkan tahun 2006. Mobil ini langsung membuat jatuh hati pecinta mobil bongsor lantaran performanya. Mengusung mesin 6.2 liter V8 AMG naturally-aspirated yang dapat menggelontorkan tenaga sebesar 510 hp dan torsi 630 Nm.

Daya dari mesin tersebut ditransfer ke keempat rodanya lewat sistem transmisi otomatis AMG Speedshift 7G-Tronic. Tak heran jika varian ini mampu berakselerasi dari 0 – 100 km/jam dalam waktu 5 detik dengan kecepatan puncak mencapai 250 km/jam.

Kabar yang beredar, Mercedes-Benz tengah menguji 2012 Mercedes-Benz ML63 AMG di Nurburgring. Seperti telah dilaporkan banyak situs, model baru ini ditengarai bakal mengadopsi mesin 5.5 liter twin-turbo V8 dengan tenaga dan torsi sebesar 537 hp & 800 Nm.

Leave a comment