Ini Dia Logo Chevrolet dari 1.143 Mobil

Logo Chevrolet yang terbuat dari 1.143 mobil di Pyeongchang, Gangwon, Korea, Senin, 26 September 2011 lalu, memecahkan rekor logo mobil terbesar di dunia. (Dok. GMI)

JAKARTA, 27 September 2011 – Rangkaian perayaan 100 tahun Chevrolet mulai bergulir. General Motor (GM) Korea mengumpulkan 1.143 unit mobil penggunanya di Pyeongchang, Gangwon, Korea, Senin, 26 September 2011 lalu, untuk menciptakan logo Chevrolet Bow Tie terbesar yang memecahkan Guinness World Record.

Continue reading

GM Luncurkan Hatchback Chevrolet Cruze Maret

Chevrolet Cruze Hatchback

DETROIT, 01 FEBRUARI 2011 – Produsen mobil asal Amerika Serikat, General Motors (GM), berniat meluncurkan Chevrolet Cruze versi hatchback – produksi anak perusahaan GM, Chevrolet – pada Maret mendatang, Peluncuran dilakukan di Geneva Auto Show 2011.

Continue reading

GM Siapkan Buick Berplatform Chevy Cruze

Buick Verano

DETROIT, 08 Oktober 2010 – General Motors (GM) Kamis (7/10) mengumumkan akan memproduksi Buick kompak, Buick Verano, pada paruh kedua 2011 dan mulai dipasarkan pada 2012. Buick baru itu menggunakan platform Chevrolet Cruze.

Continue reading

GM Uji Chevrolet Cruze Listrik di Korea

Chevrolet Cruze

JAKARTA, 21 September 2010 – Daya tarik mobil listrik sebagai kendaraan masa depan yang menjanjikan memang luar biasa. Sejumlah produsen mobil kini seolah berlomba mengembangkan mobil bertenaga setrum itu. Satu di antara pabrikan itu adalah General Motors, yang kini tengah mengembangkan model andalannya, Chevrolet Cruze, menjadi mobil listrik di Korea Selatan.

Continue reading

Chevrolet Siapkan Cruze Versi Hatchback

Chevrolet Cruze versi sedan

JAKARTA, 02 September 2010 – Gebrakan General Motors lewat Chevrolet Cruze belum berhenti. Kini melengkapi model sedannya, GM akan melansir Cruze versi hatchback 5 pintu di Paris Motor Show pada 30 September mendatang.

Continue reading

Penjualan Chevrolet di IIMS 2010, Capai 200% dari Target

All New Chevrolet Spark

JAKARTA, 03 Juli 2010 – Angka penjualan luar biasa dicatatkan GM AutoWorld Indonesia (GMAI) selama gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2010 lalu. Selama 10 hari penyelenggaraan, GMAI berhasil mencatat penjualan 341 unit atau 200% lebih dari target yang ditetapkan semula.

Continue reading

IIMS 2010: Spark Laris, Chevrolet Lewati 65% Target Penjualan

Chevrolet Logo

JAKARTA, 26 Juli 2010 – Hanya dalam waktu tiga hari sejak dibukanya Indonesia International Motor Show (IIMS) 2010, Chevrolet sudah berhasil mencatat 97 SPK (Surat Pemesanan Kendaraan). Angka ini berarti Chevrolet sudah menembus 65 persen target penjualan mereka sepanjang IIMS 2010 kali ini.

Continue reading

IIMS 2010: Tunggu Chevrolet Baru di IIMS ke-18

Desain booth Chevrolet di IIMS 2010

JAKARTA, 20 Juli 2010 – Setelah absen selama 3 tahun dari ajang Motor Show Nasional, Chevrolet kembali hadir pada ajang The 18th Indonesia International Motor Show (IIMS) mendatag. Lewat GM Autoworld Indonesia, pemegang merek Chevrolet di Indonesia, akan menyajikan berbagai kejutan di pameran yang akan digelar 23 Juli hingga 1 Agustus 2010 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Continue reading

Chevrolet Catat Rekor Penjualan Sejak 2000

BOD GM Autoworld saat peluncuran Chevrolet Spark.

JAKARTA, 16 Juli 2010 – Setelah melaporkan keberhasilan mencapai penjualan 1000 unit dalam tiga bulan atau di kuartal satu 2010, Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) mobil merek Chevrolet di Indonesia yakni GM Autoworld Indonesia (GMAI) kembali melaporkan data penjualan semester satu 2010 yang merupakan rekor baru perusahaan sejak tahun 2000.

Continue reading

Baru Dua Bulan, Cruze Sabet Sedan Medium Terbaik

Debora Amelia Santoso, Marketing & PR Director PT General Motor Autoworld Indonesia (GMAI) menerima trophy dari Bobby Christopher dari Gramedia Group.

JAKARTA, 9 Mei 2010 – Gebrakan langsung dibuat Chevrolet Cruze. Baru diluncurkan pertengahan Maret lalu, sedan milik Chevrolet itu meraih penghargaan pertamanya di Indonesia setelah dinobatkan sebagai The Best Mid Size Sedan dalam Otomotif Award 2010.

Continue reading