Chevrolet Catat Rekor Penjualan Sejak 2000

BOD GM Autoworld saat peluncuran Chevrolet Spark.

JAKARTA, 16 Juli 2010 – Setelah melaporkan keberhasilan mencapai penjualan 1000 unit dalam tiga bulan atau di kuartal satu 2010, Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) mobil merek Chevrolet di Indonesia yakni GM Autoworld Indonesia (GMAI) kembali melaporkan data penjualan semester satu 2010 yang merupakan rekor baru perusahaan sejak tahun 2000.

Continue reading

Toyota Yaris Melejit di Pasar Kompak

Toyota Yaris

JAKARTA, 14 Juli 2010 – Persaingan ketat di segmen 4×2 kompak medium ternyata tak menyurutkan sinar Toyota Yaris. Hatchback andalan PT Toyota Astra Motor (TAM) itu berhasil meningkatkan 3,12% angka penjualannya selama bulan Juni 2010 dibandingkan bulan sebelumnya. Peningkatan ini menjadikan Yaris menguasai pangsa pasar sebesar 32.4% dan menjadi kenaikan yang tertinggi dikelasnya.

Continue reading

10 Mobil Paling Laris Bulan Juni

Toyota Avanza

JAKARTA, 13 Juli 2010 – Toyota Avanza membumbung tinggi diantara pesaing-pesaingnya sebagai mobil paling laris sepanjang bulan Juni 2010 lalu. Di antara 10 mobil terlaris bulan lalu, Toyota Avanza menjadi satu-satunya yang mencatat angka penjualan di atas dua digit yaitu sebanyak 13.236 unit.

Continue reading

Honda Jazz Dominasi 43% Pasar Hatchback

Honda All New Jazz

JAKARTA, 13 Juli 2010 – Dominasi produk andalan Honda, All New Honda Jazz, belum bisa tergeser di kelas hatchback. Selama enam bulan pertama tahun 2010 ini, Jazz sudah mencapai penjualan 11.485 unit. Angka ini menjadikan Jazz menjadi market leader dari 14 model mobil di kelas ini dengan pangsa pasar 43%.

Continue reading

Auto2000 Sokong 76% Penjualan Total Toyota

Toyota Camry

JAKARTA, 05 Juli 2010 – Prestasi PT Toyota Astra Motor (PT TAM) mencatat rekor penjualan bulanan sepanjang Juni lalu mendapat sokongan dari Auto2000 yang menjadi dealer utama Toyota di Indonesia. Di bulan Juni lalu, Auto2000 mencatat penjualan sebesar 20.009 unit atau 76,77% dari total penjualan Toyota yang tercatat 26.062 unit.

Continue reading

Penjualan Mobil Honda Sepanjang Juni Meningkat 37 Persen

Honda Odyssey

JAKARTA, 05 Juli 2010 – Penjualan mobil Honda sepanjang Juni lalu meningkat 37 persen dibanding Mei. Varian hatchback Honda Jazz dan Sport Utility Vehicle CR-V masih menjadi penyumbang angka penjualan terbesar.

“Total penjualan Juni 5.965 unit, sedangkan pada bulan sebelumnya 4.358 unit. Dengan tambahan penjualan Juni itu, secara kumulatif penjualan Honda di seluruh Indonesia mencapai 28.842 unit,” tutur Jonfis Fandy, Direktur Pemasaran dan Layanan Purna Jual PT Honda Prospect Motor, dalam keterangan pers di Jakarta, Senin (5/7).

Jonfis menambahkan, peningkatan penjualan sepanjang Juni terjadi selain karena peningkatan permintaan, juga disebabkan hari masuk kerja lebih banyak dibanding Mei. “Mei kemarin lebih banyak hari libur,” tandas dia.

Data PT HPM menyebut, sepanjang bulan keenam itu Honda Jazz membukukan penjualan 2.558 unit atau meningkat 1.604 unit dibanding bulan sebelumnya. Secara kumulatif selama januari – Juni penjualan hatchback ini mencapai 11.467 unit.

Sementara itu, penjualan New Honda CR-V mencapai1.922 unit, dan menjadi 8.065 unit sepanjang enam bulan pertama di 2010 ini. Sedangkan Honda Freed dan Odyssey di kurun waktu yang sama, masing-masing mencatatkan penjualan 590 unit dan 5.681 unit, serta 33 unit dan 163 unit.

Di segmen sedan, selama Juni All New Honda City terjual 452 unit atau meningkat dibanding Mei yang hanya 261 unit. New Honda Civic 293 unit atau meningkat hampir empat kali lipat dibanding Mei yang hanya 74 unit. Adapun Honda Accord mencatatkan penjualan 117 unit 96 unit.

Pecah Lagi, Rekor Penjualan Tertinggi Toyota

Toyota Yaris TRD Sportivo ver.2

JAKARTA, 2 Juli 2010 – Rekor penjualan retail bulanan tertinggi Toyota pecah lagi. Sepanjang bulan Juni, Toyota berhasil menutup semester I tahun 2010 dengan mencetak penjualan retail bulanan tertinggi sepanjang sejarah Toyota beroperasi di Indonesia sebesar 26.062 unit.

Continue reading

Dahsyat, Freed Sudah Dipesan 3.301 Unit

Jakarta, 14 Juli 2009 – Dengan dimulainya produksi Honda Freed pada bulan Juni lalu, model terbaru dari Honda ini langsung mencatat penjualan sebanyak 340 unit dalam waktu dua hari sejak diluncurkan pada tanggal 29 Juni lalu. Tak hanya itu, pemesanan konsumen terhadap Honda Freed terus bertambah hingga mencapai sebanyak 3.301 unit hingga saat ini.

Continue reading

HPM Mulai Produksi Freed Bulan Juni Ini

Jakarta, 2 Juli 2009 – Dengan dimulainya produksi Honda Freed pada bulan Juni, model baru Honda ini mulai menambah angka penjualan bagi Honda. Hanya dalam waktu 2 hari setelah diluncurkan pada tanggal 29 Juni 2009, Honda Freed telah mencatat penjualan sebanyak 340 unit di seluruh Indonesia. Angka tersebut menambah total penjulan Honda di bulan Juni menjadi 2.630 unit atau sebesar 15.254 unit sepanjang tahun ini.

Continue reading

CR-V tembus angka 10.000 unit

Jakarta, 17 Juli 2008 – Memasuki akhir semester pertama tahun 2008, Honda CR-V terus menunjukkan dominasinya di pasar SUV Indonesia. Hingga bulan Juni lalu, penjualan Honda CR-V telah mencapai 10.784 unit dan terus menjadi market leader di kelasnya dengan pangsa pasar 53%. Penjualan Honda CR-V meningkat 63,4% dibanding penjualan di semester pertama tahun 2007 lalu, yang tercatat 6.600 unit.

Continue reading