McLaren Mulai Produksi Mobil Super Cepat MP4-12C

McLaren MP4-12C

LONDON, 03 Februari 2011 – Produsen mobil sport asal Inggris, McLaren, Rabu (2/2), resmi memulai proses produksi mobil balap super depat versi jalan raya, McLaren MP4-12C. Mobil yang diklaim mampu melesat hingga 320 kilometer per jam (kpj) – bahkan hingga 400 kpj – itu, dibanderol mulai US$ 231.400 atau sekitar Rp 2,11 miliar.

Continue reading

Lamborghini Gallardo Edisi Khusus Blancpain

Lamborghini Gallardo LP570-4 edisi Blancpain

MILAN, 27 September 2010 – Podusen mobil sport asal Italia, Lamborghini, telah meluncurkan Lamborghini Gallardo LP570-4 edisi Blancpain. Kehadiran Blancpain anyar itu untuk menganggungkan Lamborghini Blancpain Super Trofeo yang telah mengukir prestasi gemilang di arena balap khusus Lambhorghini Gallardo mulai digelar 25 Oktober 2008 di sirkuit Hockenheimring

Continue reading

Mercedes-Benz E 63 AMG: Jekyll dan Hyde dari Mercy

Transmisi, suspensi, dan fitur ESP bisa dipilih berdasarkan keinginan.

Ketika peluncuran Mercedes-Benz E 63 AMG secara global di markas AMG di Affalterbach, Jerman, Maret tahun lalu, Kai Marten, Direktur Operasional Mercedes-AMG GmbH punya kiasan. “Seperti Jekyll dan Hyde,” katanya.

Continue reading

Mercedes-Benz SLS AMG, Mobil Paling Berkualitas dan Terindah

Mercedes-Benz SLS AMG

BERLIN, 30 Mei 2010 – Setelah pabrikan asal Swedia mengumumkan penghargaan X Plus Award untuk sedan Volvo S60 pada kategori inovasi, pabrikan asal Jerman Mercedes-Benz juga meraih penghargaan yang sama lewat mobil supersportnya, Mercedes-Benz SLS AMG.

Continue reading

Gile Bener… 15 Unit SLS AMG Sudah Ludes

Mercedes-Benz SLS AMG

JAKARTA, 20 Mei 2010 – Penggila sport car di Indonesia benar-benar gila. Bayangkan saja, PT Mercedes-Benz Indonesia (MBI) baru siap-siap memasukkan SLS AMG, sudah 16 orang yang dipastikan mengambil sedan super sporty itu. Harganya? Cuma Rp 4,199 miliar!

Continue reading

Audi R8 GT, Audi Paling Hardcore

Audi R8 GT

INGLOSTADT, 04 Mei 2010 – Tiga tahun setelah mencengangkan dunia dengan supercar Audi R8, kini Audi menghadirkan versi yang lebih dahsyat lagi R8 versi GT.

Continue reading

Ferrari Ogah Bikin Sedan 4 Pintu

Ferrari 612 Scaglietti

ROMA, 04 Mei 2010 – Meski dua rivalnya Aston Martin dan Porsche sudah meluncurkan tipe sedan empat pintu, namun Ferrari takkan mengikuti langkah keduanya. Bos Ferrari, Arnedo Felisa, mengatakan pabrikan asal Italia itu takkan pernah membuat salon empat pintu.

Continue reading

General Motors Ubah Tampilan Interior Chevrolet Camaro

Interior Camaro Spesial Edition

DETROIT, 02 Mei 2010 – Setelah mendapatkan kritikan dari media dan pengamat otomotif karena menggunakan bahan berkualitas rendah, General Motors (GM) menyatakan akan mengubah tampilan interior Chevrolet Camaro.

Continue reading

Belum Ada Perintah Penarikan Terhadap Porsche Panamera di Indonesia

(Feng Li/Getty Images)

JAKARTA, 28 April 2010 – PT Eurokars Artha Utama (Porsche Centre Jakarta), distributor mobil sport Porsche di Indonesia mengaku hingga saat ini mengaku belum ada pemberitahuan dari prinsipal Porsche ihwal penarikan Panamera terkait sabuk pengaman yang bermasalah. Selain itu, distributor ini menegaskan selama ini tidak ada keluhan dari konsumen.

Continue reading

Alamaak… Porsche Tarik 11.324 Unit Panamera

Porsche Panamera

STUTTGART, 27 April 2010 – Berita penarikan produk kembali datang dari Porsche. Selasa (27/4), pabrikan mobil super cepat asal Jerman itu mengumumkan akan menarik 11.324 unit Porsche Panamera di berbagai belahan dunia.

Continue reading