IIMS 2011: Grand Livina dan March Rajai Penjualan Nissan

Nissan Grand Livina (Ist)

JAKARTA, 01 Agustus 2011 – Tiga model besutan Nissan, yaitu Nissan Grand Livina, Nissan March, serta Nissan Juke menjadi mobil yang paling banyak dipesan konsumen sepanjang gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2011 yang berlangsung 22 – 31 Juli.

PT Nissan Motor Indonesia, pemegang merek Nissan di Indonesia, mengupayakan pengiriman sebagian besar mobil itu ke pembeli sebelum Lebaran tiba.

“Untuk tipe tertentu dari Nissan Grand Livina kami upayakan sebelum Lebaran. Tetapi, untuk March kami bisa mengirimnya sebelum Idul Fitri,” tutur Teddy Irawan, Deputi Direktur Pemasaran PT NMI saat dihubungi di Jakarta, Senin, 1 Agustus 2011.

Menurut Teddy, dari seluruh model yang ditawarkan di hajatan IIMS 2011, Grand Livina terbukti sebagai model terlaris. Varian Multi Purpose Vehicle (MPV) tujuh penumpang itu menyumbang 55 persen dari total penjualan Nissan yang sebanyak 1.524 unit.

“Nissan March berada di urutan kedua dengan persentase sekitar 22 -25 persen,” kata dia. Para pemesan mobil bermesin 1.200 cc tiga silinder tersebut kemungkinan besar akan mendapatkannya sebelum hari Lebaran tiba. Pasalnya, kapasitas produksi dan jumlah produksi di tanah air masih mencukupi untuk memenuhi pesanan yang ada.

Namun, hal itu bukan berarti banyaknya persediaan karena mobil itu tidak diminati pembeli. Justru sebaliknya, karena banyaknya permintaan di tanah air maka Nissan terus meningkatkan penggunaan kapasitas produksi yang masih tersisa.

Adapun pesanan Nissan Juke mencapai 12-15 persen. Namun, mobil ini sudah banyak dipesan sebelum hajatan IIMS 2011 digelar. Alhasil, para pemesannya juga harus sabar menunggu mobil yang diinginkannya itu selesai diproduksi. “Tetapi kami upayakan secepat mungkin,” ujar Teddy.

Di IIMS 2011, Nissan Juke juga berhasil meraih tiga penghargaan. Pertama Favorite Car IIMS 2011 pilihan pengunjung sedangkan yang kedua Best of the Best serta Best Feature, Design, and Value untuk kategori In Car-Tainment Features dari majalah Car and Tuning Guide.

Leave a comment