IIMS 2009: Pajero Sport 4×2 Bintang Penjualan Mitsubishi

Jakarta, 31 Juli 2009 – Mitsubishi Pajero Sport benar-benar menjadi bintang bagi PT Kramayudha Tiga Berlian dalam mengikuti hajatan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2009 kali ini. Betapa tidak selama enam hari penyelenggaraan pameran otomotif itu, Sport Utility Vehicle keluaran Mitsubishi Motor Corporation itu terjual 78 unit.

“Dari total penjualan seluruh produk kami, yang mencapai 92 unit selama enam hari IIMS, 85 persennya adalah Pajero Sport,” tutur Intan Vidiasari, Kepala Hubungan Masyarakat Penjualan dan Sekretaris Perusahaan PT KTB, di Jakarta, Jumat (31/07).

Menurut Intan dari 78 unit Pajero Sport yang dibeli konsumen di ajang IIMS itu, seluruhnya tipe 4 x 2. “Tipe ini sangat diminati pengunjung, bahkan di luar pameran pun dari inden yang ada, mayoritas tipe ini yang diminta,” tandas Intan.

Seperti diketahui, SUV yang diluncurkan 18 Juni lalu itu, ditawarkan dalam tiga varian yaitu Exceed A/T 4X4, Pajero Sport Exceed A/T 4X2, dan Pajero Sport GLX M/T 4X4. Mobil ini dibandrol bervariasi sesuai tipe. Pajero Exceed A/T 4X4 dibandrol Rp 445 juta, Pajero Sport Exceed A/T 4X2 Rp 370 juta, dan Pajero Sport GLX M/T 4X4 Rp 404 juta.

Ketiga varian itu dibekali mesin 2.5L DOHC Commonrail Turbocharged and Intercooled, 4 Cylinder In-line (4D56) yang mampu menghasilkan tenaga 136 PS pada 3.500 rpm (100 kW) dan torsi maksimum 32 kgm pada 2.000 rpm (314 Nm). Ketiganya juga diklaim mampu melesat dengan kecepatan maksimum 167 kilometer per jam, yang membedakan ketiganya adalah fitur-fitur penunjang serta system transmisinya.

SUV ini ditawarkan dalam dua jenis sistem transmisi, yaitu INVECS-II 4-speed otomatis dengan Sport Mode untuk tipe Exceed dan 5-speed manual untuk tipe GLX.

One Response

  1. INFO DAN KETERANGAN LEBIH LANJUT UNTUK PAJERO SPORTNYA BISA HUB:021 9223 3760 / 0818 902 549 DEALER RESMI

Leave a comment