Jorge Lorenzo Tengah Melirik Ducati?

16032016-Moto-Jorge-Lorenzo

MADRID, 16 Maret 2016 — Tahun 2016 merupakan tahun terakhir kebersamaan duo rider MotoGP asal tim Movistar Yamaha, Valentino Rosi dan Jorge Lorenzo. Belum diketahui apakah Yamaha akan memperpanjang usia kontrak kedua “joki balap” MotoGP ini setelah musim 2016. Namun sepertinya keduanya akan sulit dipersatukan kembali dalam satu tim balap berlogo garputala tersebut.

Pengalaman musim lalu yang cukup panas membuat Yamaha harus membuat keputusan penting siapa yang akan dipertahankan dan siapa yang dilepas. Isu baru beredar tentang juara dunia 2015, Jorge Lorenzo. Rider asal Spanyol diisukan akan hengkang dari tim Yamaha Movistar. Kemana tujuannya? Yang mengejutkan rumor yang beredar mengatakan ia akan bergabung dengan tim pabrikan asal Italia, Ducati.

Entah apa alasan Lorenzo berniat dengan Ducati, tim yang pernah diperkuat Rossi musim 2011-2012 dengan hasil yang tidak terlalu bagus.

Manajer balap Ducati, Davide Tardozzi, membantah kabar tersebut. “Kami tak ingin memberi rumor apapun, tapi banyak pihak yang berspekulasi. Kami marah, karena hal itu tidaklah benar,” katanya seperti dilansir gpextra.com yang dikutip Motovaganza.com.

Meski demikian Tardozzi  mengakui jika ia tertarik dengan Lorenzo. “Sangat bodoh jika kami dibilang tak tertarik pada (pembalap Repsol Honda, Marc) Marquez, atau Lorenzo. Mereka adalah pembalap berkaliber di dunia balap. Tapi saat ini kami tak ingin bicara soal itu, karena kami masih konsentrasi di banyak hal terutama pengembangan motor GP16. Dan kami masih senang dengan dua rider saat ini. Kami rasa nantinya mereka (Andrea Iannone dan Andrea Dovizioso) akan lebih baik,” katanya.

Nah, Anda percaya Lorenzo akan bergabung ke Ducati musim depan?

Leave a comment